Notice: Fungsi _load_textdomain_just_in_time ditulis secara tidak benar. Pemuatan terjemahan untuk domain hueman dipicu terlalu dini. Ini biasanya merupakan indikator bahwa ada beberapa kode di plugin atau tema yang dieksekusi terlalu dini. Terjemahan harus dimuat pada tindakan init atau setelahnya. Silakan lihat Debugging di WordPress untuk informasi lebih lanjut. (Pesan ini ditambahkan pada versi 6.7.0.) in /home/u709193971/domains/seciko.co.id/public_html/wp-includes/functions.php on line 6114
Posisi - Posisi Terbaik di Paskibra yang Sering menjadi Incaran Anak Paskibra | Seciko ID
  • Tak Berkategori

Posisi – Posisi Terbaik di Paskibra yang Sering menjadi Incaran Anak Paskibra

Jika dibahas secara rinci, tentunya banyak sekali posisi-posisi yang ada di dalam organisasi Paskibra, baik Paskibra maupun Paskibraka. Karena itu, pada kesempatan kali ini saya hanya akan menyebutkan beberapa istilah-istilah di Paskibra yang jarang diketahui orang. Beberapa istilah di bawah ini mungkin pernah didengar oleh Akang/Teteh semua. Namun tak jarang masih banyak yang belum mengetahui makna-makna dari beberapa istilah unik tersebut.

Baiklah silahkan disimak Istilah – Istilah Unik di Paskibra yang Jarang diketahui Orang :
  1. Penjuru
    penjuru
    Istilah penjuru pastinya sudah tidak asing lagi ditelinga anak paskibra. Yap, penjuru adalah orang yang paling kanan dan paling depan yang ada di sebuah pasukan. Tepatnya ada di Saf-1 Banjar-1. Mengapa posisi penjuru menjadi favorit anak paskibra? Banyak sekali faktor yang menjadikan posisi penjuru ini digemari anak paskibra, salah satunya adalah Penjuru biasanya menjadi patokan di sebuah pasukan. Bisa patokan untuk menjaga kelurusan, patokan menjaga kesamaan Tempo dalam jalan ditempat, maju jalan, atau langkah tegak. dan lain-lain. Selain itu, posisi penjuru juga sering menjadi Pusat Perhatian pada saat Lomba baris-berbaris, apalagi jika terdapat Aba-aba Bubar jalan lalu danton mengatakan, “Siswa Budi, Sebagai Penjuru!”.
  2. Danton
    danton
    Selain penjuru, Danton juga menjadi posisi favorit bagi para Anak Paskibra, mengapa demikian? Danton pastinya sangat mencuri perhatian Penonton pada saat lomba karena Suaranya yang keras dan mempunyai gerakan-gerakan sendiri yang berbeda dari posisi lainnya. Meskipun menjadi Danton sangat banyak digemari oleh anak paskibra. Tidak mudah untuk bisa menjadi danton, menurut pendapat penulis sendiri Danton adalah jiwa Pasukan. Dalam kata lain, tegas atau tidaknya suara dari seorang Danton akan sangat berpengaruh terhadap Aura Pasukan. Bayangkan pada saat lomba apabila suara Danton saat pertama mengaba-abakan pasukan untuk masuk ke lapangan suaranya pelan atau habis, hal tersebut pasti sangat mempengaruhi aura pasukan dan akan membuat Pasukan menjadi down. Sebaliknya, apabila pada saat pertama kali pasukan masuk ke lapangan dan aba-aba dantonnya keras dan tegas, Aura pasukan pastinya lebih tajam lagi dan pasti lebih semangat. Itulah mengapa posisi danton menjadi posisi yang favorit karena tidak semua orang bisa menjadi Danton.
  3. Maskot
    VAFOR
    Maskot? Mungkin istilah ini masih jarang diketahui banyak orang tapi beberapa Anak paskibra mungkin sudah ada yang mengetahuinya, entah berasal dari mana, istilah ini menjadi cukup terkenal di kalangan Anak Paskibra. Posisi maskot sendiri biasanya ada di Saf 3, Banjar 3 atau posisi yang paling tengah di antar posisi lainnya. Posisi maskot banyak digemari karena biasanya pada saat Pasukan melakukan Variasi dan Formasi, Maskot biasanya memiliki gerakan sendiri yang berbeda dari posisi lainnya. Itulah mengapa Maskot juga menjadi posisi Favorit di kalangan anak Paskibra
  4. Posisi Hitung Lengkap (Penjuru belakang hihi…)

    pbb

    Posisi Hitung Lengkap juga menjadi favorit kok hehe. Kebanyakan anak paskibra mungkin merasa malu jika berada di posisi hitung lengkap karena imagenya mungkin orang yang berposisi di Hitung Lengkap adalah Orang yang paling pendek di dalam sebuah pasukan. Namun sebenarnya Posisi hitung lengkap pun termasuk posisi yang penting karena ikut mengatur Tempo pada saat maju jalan dan menjadi Patokan layaknya Seorang Penjuru.

  5. PELDA (Pelatih Muda)

    pelatih2Bmuda

    Pelda, apa itu Pelda? Pelda merupakan singkatan dari Pelatih Muda. Ada pelatih Muda bukan berarti ada Pelatih Tua ya hehe. Karena pada dasarnya semua Pelatih pasti berjiwa Muda hehe… Bedanya Pelda dengan pelatih biasa adalah, Seorang Purna diangkat oleh Pelatih Utama untuk menjadi Pelatih Muda yang langsung terjun ke lapangan untuk melatih adik-adiknya. Apa bedanya dengan purna? bukankah Purna juga sering melatih dan turun ke lapangan? Saya akan coba jawab, bedanya Pelda dengan Purna adalah, biasanya seorang Pelda sudah diberi tanggung jawab untuk memegang satu pasukan atau satu bagian misalnya bertanggung jawab atas Variasi dan Formasi Pasukan tersebut, sehingga seluruh hal yang menyangkut Pasukan atau Variasi dan Formasi dari Pasukan tersebut adalah tanggung jawab Pelda. Sedangkan Purna biasa belum diberi tanggung jawab sejauh itu. Mengapa Pelda juga disebut Posisi yang favorit bagi Anak Paskibra? Jawabannya sudah saya ceritakan di atas, tidak semua orang bisa menjadi seorang Pelatih Muda. Karena Pelatih Muda harus bisa kondisional dan bersikap Dewasa dihadapan adik-adiknya yang hanya berbeda satu atau dua tahun darinya. Ingat, Pelda harus bisa bersikap Dewasa, jangan melatih hanya untuk modus dan bikin baper adik-adiknya. hehe…

Nah sementara cukup sekian untuk artikel kali ini yang membahas tentang Posisi – Posisi Favorit di Paskibra yang Sering menjadi Incaran Anak Paskibra. Mungkin masih banyak posisi lainnya yang menjadi Favorit adik-adik semua, kalo memang ada yu share di kolom komentar beserta alasannya mengapa posisi tersebut menjadi posisi favorit. Jika masuk akal akan saya share di Artikel ini, terimakasih dan Semoga Bermanfaat!
Beri Rating

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.