4 Cara Yang Bisa Dilakukan Untuk Menjaga dan Merawat Kebersihan Karpet Mobil Anda
Fungsi karpet sendiri, sebagai pelapis dasar antara plat dasar kendaraan dengan ruang kabin. Selain itu, karpet dasar juga befungsi untuk meningkatkan kenyamanan bagi pengemudi dan penumpang, serta meningkatkan estetika kabin sehingga menghadirkan nuansa bersih, mewah dan hangat.
Nah, saat ini hampir setiap kendaraan dilapisi dengan karpet dasar standar berbahan beludru kasar. Untuk kemudahan dalam menjaga kebersihan, sebagian konsumen melapisi alas dasar menggunakan bahan kulit sintetis, karet, dan Poly Vinyl Chloride (PVC) atau disebut comfort mat.
Untuk merawat karpet dasar ini, sejatinya cukup mudah. Berikut, empat cara yang bisa dilakukan untuk menjaga kebersihan karpet dasar seperti dikutip dari laman pressroomtoyotaastra.
1. Pilih sikat yang tepat
Sikat memiliki tekstur bulu yang berbeda. Untuk kendaraan yang memiliki karpet dasar berbahan beludru halus, seperti yang terdapat pada Corolla Altis, Fortuner, Camry, Alphard, dan Vellfire, sebaiknya gunakan sikat berbulu halus untuk melindungi lapisan beludru agar tetap halus dan lembut.
Sementara itu, untuk jenis beludru kasar, seperti yang terdapat pada Avanza, Agya, Innova, Venturer, Veloz, dan Calya sebaiknya gunakan sikat dengan bulu yang lebih padat serta keras. Hal tersebut, untuk memberikan kemudahan dalam mengangkat debu.
Tidak hanya itu, sikat juga dapat digunakan untuk menghilangkan noda pada karpet berbahan semi kulit dan karet.
2. Gunakan vacuum cleaner
Hampir setiap karpet memiliki serat yang berbeda, seperti pada bahan beludru dan PVC. Untuk mempermudah perawatan karpet dasar, sebaiknya gunakan vacuum cleaner.
Vacuum cleaner berfungsi untuk menghisap debu secara merata, dan mampu menghisap bagian yang sulit dijangkau. Pada beberapa vacuum cleaner, terdapat penghisap debu yang sekaligus bisa menghilangkan bakteri yang menempel pada karpet dasar.
3. Bersihkan dengan sabun dan air
Karpet dasar sebaiknya dibersihkan dengan cara mencuci menggunakan sabun anti bakteri serta air. Bersihkan secara menyeluruh di setiap bagian, serta sudut karpet dasar.
Dengan menggunakan sabun dan air, bisa berfungsi untuk menghilangkan debu dan noda yang ada di karpet dasar. Selain itu, karpet dasar sebaiknya juga dijemur, hingga kondisi kering secara sempurna untuk menghadirkan interior yang nyaman, bersih, serta wangi.
4. Bersihkan secara berkala
Terakhir, jaga kebersihan karpet dasar secara berkala, setidaknya dua minggu sekali.